Postingan

Penyebab Penipisan Lapisan Ozon

Gambar
  Bumi memiliki lapisan yang dapat menyelimutinya yang berfungsi untuk melindungi bumi dari berbagai macam aktivitas benda langit. Lapisan tersebut disebut dengan lapisan atmosfer. Lapisan ini berupa lapisan udara yang dapat melindungi bumi dari sinar matahari yang membahayakan maupun jatuhnya benda-benda langit. Dalam lapisan atmosfer ini, kita dapat menemukan satu lapisan yang sangat penting bagi bumi. Lapisan ini disebut dengan lapisan ozon. Lapisan ozon ialah lapisan yang sangat bermanfaat untuk bumi. Lapisan ozon merupakan salah satu lapisan yang letaknya berada di lapisan-lapisan atmosfer. Nama lapisan ozon sering kali didengar, terlebih diakhir ini saat berita mengenai pemanasan global bermunculan. Lapisan ozon dapat dikatakan sangat penting karena memiliki peran yang besar untuk menghalangi sinar ultraviolet (UV) yang berasal dari matahari, selain itu lapisan ozon juga berfungsi untuk mengatur jumlah sinar ultraviolet (UV) yang masuk ke bumi, menyerap sinar ultraviolet (UV), me

Analisis Konsentrasi Ozon di Stasiun Wilayah Indonesia dari Tahun 2008 - 2018

Gambar
Ozon merupakan gas tidak berwarna dengan rumus kimia O3. Secara alamiah, ozon tersebar dalam stratosfer dan membentuk lapisan memiliki ketebalan kurang lebih 35 km. Konsentrasi ozon di lapisan stratosfer bervariasi menurut ketinggian. Dibandingkan dengan tebalnya seluruh atmosfer bumi, lapisan ozon ini tergolong tipis. Meskipun demikian, lapisan ozon cukup efisien dalam menyaring semua sinar ultraviolet matahari yang berbahaya bagi makhluk hidup di bumi. Oleh karena itu, lapisan ozon sangat penting bagi kehidupan di bumi terutama makhluk hidup untuk melindungi radiasi dari paparan sinar ultraviolet (Kumalawati et al, 2020). Pada awalnya, molekul ozon hanya terdapat pada lapisan stratosfer, namun seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi didapatkan data bahwa molekul ozon telah memasuki lapisan troposfer bumi. Akibatnya molekul ozon pada stratosfer menipis dan berkurang, dimana seharusnya ozon terkonsentrasi di lapisan tersebut. Ozon pada lapisan stratosfer memiliki fun

Akibat Paparan Radiasi Sinar UV dari Matahari Pada Kesehatan

Gambar
Indonesia merupakan negara tropis yang penuh dengan limpahan sinar matahari sepanjang tahunnya. Sinar matahari sendiri merupakan sumber energi yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Matahari dapat memancarkan berbagai macam sinar baik yang dapat terlihat atau visibel maupun tidak dapat terlihat. Sinar matahari yang dapat dilihat adalah sinar yang dipancarkan dalam gelombang lebih dari 400nm, sedangkan sinar matahari dengan panjang gelombang 10nm-400nm yang disebut dengan sinar ultraviolet tidak dapat dilihat dengan mata. Dalam beberapa hal, sinar ultraviolet bermanfaat untuk manusia diantaranya yaitu untuk mensintesa vitamin D dan juga berfungsi untuk membunuh bakteri. Namun, sinar ultraviolet dapat juga merugikan manusia apabila terpapar pada kulit manusia terlalu lama. Penipisan lapisan ozon akan meningkatkan radiasi sinar ultraviolet dari matahari ke bumi. Sinar ultraviolet yang terpapar masuk ke bumi, baik itu sinar UV A, UV B, maupun UV C dapat memberikan dampak bagi kesehatan,

Kualitas Air Tanah Di Sekitar TPST Piyungan Bantul

Gambar
TPA Piyungan atau Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan  merupakan tempat penampungan sampah yang  dibangun pada tahun 1994-1996 dan mulai beroperasi sejak tahun 1996. Pengelolaan TPA Piyungan dilakukan oleh Pemda DIY dan mulai Tahun 2000 dikelola oleh Sekretariat Bersama (Sekber) Kartamantul berdasarkan Keputusan Gubernur No. 18. Tahun 2000.  Sejak 1 Januari 2015 TPA Piyungan diambil alih oleh Balai Pengelolaan Infrastruktur Sanitasi dan air Minum, dibawah Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Energi Sumber Daya Mineral sesuai dengan Peraturan Gubernur DIY Nomor 99 Tahun 2014. Mulai Tahun 2019 Pengelolaan TPA Piyungan dialihkan pada Balai Pengelolaan Sampah, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY.  Hingga saat ini TPST/TPA Piyungan tersebut masih aktif untuk difungsikan karena belum terdapat lokasi baru yang dapat digunakan sebagai lahan dibangunnya TPA. Berbagai upaya telah dilakukan untuk membenahi maupun meningkatkan fungsi dan kegunaan TPA ini, baik oleh Pemda DIY maupu

Pencemaran Tanah dan Cara Pencegahannya

Gambar
  Pencemaran udara, pencemaran air, maupun pencemaran tanah merupakan suatu permasalahan yang sudah menjadi perbincangan sejak lama. Kenapa sih kita harus memberikan fokus perhatian pada pencemaran ini? maka dari itu kita akan membahas secara mendalam terkait apa sih pencemaran tanah itu? APA SIH PENCEMARAN TANAH ITU ? Pencemaran tanah merupakan adanya bahan-bahan kimia seperti polutan atau kontaminan yang berada di dalam tanah yang nantinya dapat menjadi racun. Pencemaran tanah dengan konsentrasi yang dapat dibilang tinggi, hal tersebut dapat menimbulkan dampak negatif tidak hanya bagi lingkungan tetapi manusia itu sendiri.  Tanah secara alami memang memiliki berbagai senyawa, walaupun tidak tercemar. Senyawa tersebut dapat berupa fosfat, karbonat, sulfat, nitrat, maupun senyawa-senyawa organik seperti asam lemak, DNA, PAH, dan sebagainya. Akan dihasilkan suatu polutan apabila jumlah kontaminan pada tanah tersebut telah melebihi tingkat yang seharusnya. BAGAIMANA SIH CARA MENANGGULANG

Dampak Pencemaran Udara dan Cara Mengatasinya

Gambar
          Hal yang perlu Anda ketahui dari pencemaran udara ialah dampaknya yang sangat membahayakan dan juga bagaimana cara mengatasinya. Jika hal tersebut tidak ditangani secara baik dan serius, maka pencemaran udara yang terjadi secara terus menerus akan menimbulkan dampak yang sangat berbahaya. Salah satunya dapat mengganggu kesehatan dan juga menimbulkan berbagai macam penyakit. Berikut beberapa dampak dari pencemaran udara dan juga cara mengatasinya yang perlu Anda ketahui. DAMPAK PENCEMARAN UDARA Mengganggu Kesehatan Makhluk Hidup :   Akibat yang ditimbulkan dari pencemaran udara ini tidak jauh atau tidak terlepas dari permasalahan tentang kesehatan, baik untuk manusia maupun hewan. Pencemaran udara yang terjadi dapat mengganggu sistem pernapasan. Oksigen yang dibutuhkan oleh makhluk hidup untuk bernapas akan mengalami penurunan kualitas, sehingga menyebabkan timbulnya berbagai masalah kesehatan. Pemanasan Global : Pencemaran udara yang terjadi secara terus-menerus dan secara b

Pencemaran Udara dan Penyebabnya

Gambar
          Udara merupakan salah satu elemen yang sangat penting untuk penunjang kehidupan semua mahluk. Coba bayangkan bagaimana jika di dunia ini tidak ada udara, maka semua akan mati karena tidak dapat bernafas. Udara tidak hanya berperan penting untuk manusia tetapi semua makhluk hidup. Oleh karena itu, manusia selaku salah satu mahluk yang mempunyai akal dan dapat berpikir, maka harus bertanggung jawab atas kondisi kesehatan dan kebersihan udara sendiri.           Pencemaran udara merupakan kehadiran satu atau lebih substansi fisik, kimia, atau biologi di atmosfer  yang dapat membahayakan kesehatan manusia, hewan, dan tumbuhan, mengganggu estetika dan kenyamanan, maupun merusak properti. Pencemaran udara ini dapat ditimbulkan oleh sumber-sumber alami maupun kegiatan manusia. Apa saja sih yang menjadi penyebab pencemaran udara ? Yuk kita simak penjelasan berikut ! Penyebab Pencemaran Udara : Asap Pabrik : Asap pabrik merupakan salah satu sumber pencemaran udara yang sering terjadi,