Pencemaran Tanah dan Cara Pencegahannya
Pencemaran udara, pencemaran air, maupun pencemaran tanah merupakan suatu permasalahan yang sudah menjadi perbincangan sejak lama. Kenapa sih kita harus memberikan fokus perhatian pada pencemaran ini? maka dari itu kita akan membahas secara mendalam terkait apa sih pencemaran tanah itu?
APA SIH PENCEMARAN TANAH ITU ?
Pencemaran tanah merupakan adanya bahan-bahan kimia seperti polutan atau kontaminan yang berada di dalam tanah yang nantinya dapat menjadi racun. Pencemaran tanah dengan konsentrasi yang dapat dibilang tinggi, hal tersebut dapat menimbulkan dampak negatif tidak hanya bagi lingkungan tetapi manusia itu sendiri.
Tanah secara alami memang memiliki berbagai senyawa, walaupun tidak tercemar. Senyawa tersebut dapat berupa fosfat, karbonat, sulfat, nitrat, maupun senyawa-senyawa organik seperti asam lemak, DNA, PAH, dan sebagainya. Akan dihasilkan suatu polutan apabila jumlah kontaminan pada tanah tersebut telah melebihi tingkat yang seharusnya.
BAGAIMANA SIH CARA MENANGGULANGI PENCEMARAN TANAH ?
- Melakukan daur ulang dan menghindari penggunaan barang sekali pakai : Apabila memiliki kebun atau halaman luas di rumah, maka dapat dimanfaatkan atau dijadikan tempat untuk membuat pupuk kompos sendiri dengan bahan dasar dari berbagai limbah organik rumah tangga. Hal tersebut dapat membantu tanah menjadi jauh lebih subur untuk ditanami.
- Melakukan kegiatan industri yang lebih ramah lingkungan dan juga kegiatan pertanian dengan mengurangi penggunaan bahan kimia : Dengan berkurangnya penggunaan bahan kimia untuk kegiatan pertanian, maka tanah akan menjadi lebih subur dan juga tidak menimbulkan suatu polutan karena kandungan kontaminan tanah tidak melebihi batas.
- Mendukung kegiatan pertanian organik dengan membeli berbagai sayur dan buah organik : Hal tersebut dapat membantu karena semakin banyak peminat sayur dan buah organik, maka petani juga akan mengurangi penggunaan zat kimia yang nantinya dapat mencemari tanah.
- Mengurangi penggunaan limbah cair dan membuang sampah pada tempat yang sesuai : Dengan mengurangi penggunaan limbah cair seperti deterjen maka kandungan bahan kimia didalam tanah akan berkurang sehingga tanah tidak tercemar.
trims kk
BalasHapuspengaruh kesemuanyaa nih kalo ada pencemaran tanah
BalasHapustanah tanah. dimana bumi dipijak, disitulah pencemaran tanah
BalasHapus