Penyebab Penipisan Lapisan Ozon
Bumi memiliki lapisan yang dapat menyelimutinya yang berfungsi untuk melindungi bumi dari berbagai macam aktivitas benda langit. Lapisan tersebut disebut dengan lapisan atmosfer. Lapisan ini berupa lapisan udara yang dapat melindungi bumi dari sinar matahari yang membahayakan maupun jatuhnya benda-benda langit. Dalam lapisan atmosfer ini, kita dapat menemukan satu lapisan yang sangat penting bagi bumi. Lapisan ini disebut dengan lapisan ozon. Lapisan ozon ialah lapisan yang sangat bermanfaat untuk bumi. Lapisan ozon merupakan salah satu lapisan yang letaknya berada di lapisan-lapisan atmosfer. Nama lapisan ozon sering kali didengar, terlebih diakhir ini saat berita mengenai pemanasan global bermunculan. Lapisan ozon dapat dikatakan sangat penting karena memiliki peran yang besar untuk menghalangi sinar ultraviolet (UV) yang berasal dari matahari, selain itu lapisan ozon juga berfungsi untuk mengatur jumlah sinar ultraviolet (UV) yang masuk ke bumi, menyerap sinar ultraviolet (UV), me